
Sangatta, pelitapost.com – Berdasarkan pantauan awak media pada hari Ahad, (10/10/2021) bertempat di lapangan Taman Bersemi ( STQ ) sedang melakukan latihan.
Kondisi lapangan yang berair karena hujan tidak menyurutkan semangat para atlet pelajar untuk terus berlatih. Latihan yang dihadiri langsung oleh ketua PSTI Kutim Jepi Darsono, Bendahara Sukri, serta wasit Nasioanal asal Kutim Syarifuddin yang didampingi oleh Bujang.

Babe sapaan akrab Jepi Darsono memberikan apresiasi kepada para atlet Junior atas dedikasi dan semangatnya, kondisi lapangan yang tergenang air serta hujan mereka tetap latihan
“Luar biasa semangat adik-adik kita ini, meskipun hujan tidak menyurutkan semangat untuk terus berlatih”.ungkapnya saat disambangi awak media.

Ketua yang sering berbaur dengan para atletnya ini berharap agar apa yang dilakukan atlet pelajar saat ini bisa membuahkan hasil yang maksimal pada POPDA nanti.
“PSTI berharap apa yang dilakukan adik-adik kita ini, dengan semangat berlatih yang tinggi dapat memberikan hasil yang maksimal” harapnya.
Atlet pelajar yang hadir latihan dari Kecamatan Teluk Pandan 3 orang, yaitu Candra, Andi dan Muhlis dari Tepian Baru Bengalon 2 orang yakni Ivan dan Sandi. (be03/admin)