banner 728x250 banner 728x250
Berita  

Lima Desa di Busang Segera Nikmati Listrik PLN Awal Tahun 2023

SANGATTA, pelitapost com – Kabar gembira bagi warga masyarakat Kecamatan Busang, Kabupaten Kutai Timur (Kutim). Harapan untuk bisa menikmati listrik dari PLN bakal segera terwujud pada awal 2023 mendatang. Camat Impung Anyeq mengatakan saat ini program listrik sedang dipacu, karena target listrik dari Provinsi Kaltim untuk Kabupaten Kutim yang dipilih adalah Kecamatan Busang.

“Oleh Pemprov Kaltim untuk program penyaluran listrik di Kutai Timur memilih Kecamatan Busang. Dan (untuk rencana) ini PLN sudah melaporkan ke Bupati Kutim,” kata Camat Busang Impung Anyeq, belum lama ini.

Saat ini, progresnya sedang dalam pemancangan tiang. Setelah itu dilanjutkan penarikan kabel-kabel jaringan. Penarikan kabel dimulai dari Desa Long Bentuq Bagian Ilir. Kemudian diteruskan hingga Desa Rantau Sentosa. Ke Desa Long Pejeng, lalu terus ke ibukota Kecamatan di Desa Long Lees serta berakhir di Desa Long Nyelong. Targetnya pemasangan tiang dan penarikan kabel sampai bulan Desember 2022.

“Paling lambat bulan Februari 2023 sudah menyala,” katanya.

Kabel listrik yang akan mengalirkan listrik ke Busang merupakan sambungan dari Kecamatan Muara Ancalong dan Long Mesangat. Saat listrik masuk, nantinya bakal mengalirkan setrum ke lima desa. Khusus pemenuhan listrik di Desa Mekar Baru akan menggunalan listrik komunal yang perencanaannya bakal dibahas lebih matang oleh jajaran Pemkab Kutim. Sembari menunggu pembebasan lahan yang akan digunakan.

“Lima desa yang akan menikmati listrik PLN Februari 2023 itu adalah Desa Long Lees, Desa Long Nyelong, Desa Rantau Sentosa, Desa Long Pejeng dan Desa Long Bentuq. (*)